Translate

Sabtu, 03 November 2012

Saat Aku Masih Kecil

Cerita Keluargaku



Usai pernikahan, kami langsung boyongan menuju kota Nabire, salah satu kota kabupaten di propinsi Irian Jaya. Sudah setahun lebih saya tinggal di sana karena mengemban tugas negara (nasib pegawai ya kayak gini). Kami tinggal di Nabire dengan segala keterbatasannya kira-kira hampir satu tahun, selanjutnya kami pindah ke Jayapura. Alhamdulillah..... meskipun tetap di Irian Jaya tapi berada di ibukota propinsi dimana fasilitas yang ada lebih memadai.
Buah hati kami yang pertama lahir di kota ini di Rumah Sakit Aryoko (namanya waktu itu) pada tanggal 18 Oktober 1999 sekitar jam 04.45 pagi. Anak laki-laki pertama dan kami beri nama Naufal Wanna Dewanto dengan pangilan Opang. Berhubung di perantauan tidak ada saudara, segala sesuatu kami lakukan sendiri. Opang bayi sudah kami ajak jalan kemana aja seputaran Jayapura. Box bayi ditaruh di bagasi belakang (sesuai iklan Kijang kapsul yang membawa bak mandi) membuat kami leluasa membawa bayi Opang jalan-jalan. belum genap setahun Opang kami bawa pindah ke Sorong, kota minyak di Irian Jaya. Ulang tahun pertama Opang dirayakan di kota tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar